20180425_084630
Bagian-bagian tempat tidur yang diboyong secara knock down (terpisah), untuk kemudian di satukan di kamar tidur.

Setelah mengganti matras lama dengan matras www.mimpi.co.id, kami memang memutuskan untuk mengganti furniture tempat tidurnya sekalian. Pertama, karena ukuran matras yang sekarang ini sangat lebar. Bukan King (180 cm x 200 cm), melainkan Super King (200 cm x 200 cm). Alhasil, hampir tidak ada yang menjual tempat tidur kayu dengan ukuran tersebut. Kami sudah mencoba Informa hingga Ikea. Hasilnya nihil.

 

Maka, diputuskan lah untuk membuat furniture tempat tidur custom. Tentu saja dengan risiko biaya yang dikeluarkan lebih mahal. Tapi tidak apa, seperti di blog sebelumnya, kami anggap ini adalah bagian dari investasi jangka panjang untuk kenyamanan tidur di rumah. Tapi, langkah-langkah apa yang harus di persiapkan?

Pertama, mencari desainer dan toko pembuat furniture yang cocok. Untungnya, di Bogor kami tidak kesulitan. Pilihan jatuh ke www.runikitchen.blogspot.com, yang memang sudah kenal dengan keluarga istri saya.

20180425_084207.jpg
Instalasi bed head board (kepala tempat tidur) yang dirancang sedikit tinggi.

Kedua, mencari desain tempat tidur yang cocok. Karena custom, maka kami bisa membuat tempat tidur sesuka hati, dan sesuai kebutuhan. Desain yang dipilih menggunakan warna Oregon Ash. Bed head board (kepala tempat tidur) di buat sedikit tinggi. Karena biasanya istri saya bekerja dengan laptopnya di tempat tidur, sehingga ia bisa bersandar dengan nyaman. Kepala dan punggungnya di topang dengan baik.

 

20180425_085104
Tiga kompartemen berbeda, praktis untuk meletakkan barang seperti ponsel, buku, atau tempat minum. Sudah dilengkapi lampu tidur dan colokan listrik.

Kemudian, karena kami sering bermain gadget di tempat tidur, maka dibuat juga kompartemen yang lebar dan tinggi. Panjang Kasur 200 cm memungkinkan tiga kompartemen berbeda untuk saya, anak, dan istri. Masing-masing punya selotnya sendiri. Ini berguna sekali, tidak hanya untuk meletakkan ponsel. Tapi juga tempat minum, buku cerita, buku gambar, atau hal lainnya sebelum tidur. Tak lupa, ada colokan listrik jika butuh mencharge ponsel. Ada dua colokan di sudut kiri dan kanan sehingga tidak rebutan. Hihihi.

 

20180425_084653
Proses instalasi rangka dari bed based atau alas tempat tidur dari kayu.

Untuk bed based atau bagian bawah tempat ridur yang berfungsi sebagai alas matras menggunakan kayu. Mulanya kami berencana membuat laci untuk menyimpan pakaian. Tapi, setelah dipikir ulang, kami memilih desain furniture yang sederhana saja. Toh, belum tentu akan berguna juga. ”Pertimbangan utamanya soal space, karena nggak cukup ukuran kamarnya untuk membuka tutup laci. Fungsinya jadi tidak maksimal, sementara harga pembuatannya jadi jauh lebih mahal,” kata istri saya.

 

Setiap bagian tempat tidur di kirim dalam keadaan knock down, untuk kemudian di dalam kamar. Setelah seluruhnya terpasang, momen yang ditunggu-tunggu pun tiba. Akhirnya saya mendapat kesempatan juga untuk melakukan unboxing matras/Kasur mimpi.co.id. Kotak yang cukup besar itu sudah lama mengendap di salah satu sudut rumah, menunggu untuk dibuka.

20180425_085353
Menyatukan dua rangka bed based.
20180425_085403
Sengaja tidak menggunakan laci di bawah tempat tidur, karena keterbatasan space.
20180425_085109
Bed based disatukan dengan bed head board.
20180425_093350
Bed based yang sudah menyatu. Tinggal meletakkan matras ke tempat tidur ini.

Cara membukanya pun sangat simple. Nanti akan saya buatkan vlog khusus untuk ini. Tapi, sederhananya Anda tidak perlu manual apapun. Cukup keluarkan Kasur mimpi.co.id dari kotaknya. Bentangkan Kasur mimpi.co.id yang dalam kondisi tergulung dan terbungkus plastik. Ambil pisau atau cutter, dan buka plastiknya. Setelah terbuka, secara otomatis matras Kasur mimpi.co.id yang sebelumnya terkompres akan mengembang. Biar kan selama beberapa untuk mengembang sempurna.

 

 

 

 

20180425_152827
Akhirnya kasur mimpi telah terinstalasi dengan sempurna.

Ini yang saya rasakan sangat praktis. Karena tidak perlu ribet untuk memasukkan Kasur berukuran 200 cm x 200 cm itu ke dalam kamar. Semua proses dari membuka kardusnya, sampai mengangkat kasurnya ke tempat tidur dapat saya lakukan seorang diri. Ini pengalaman yang baru dan sangat seru.

Berikutnya, saya akan bercerita tentang cara Unboxing Kasur Mimpi.co.di. serta bagaimana Kasur www.mimpi.co.id ini berdampak pada keseharian kami.